IPOL.ID – Jemaah calon haji lanjut usia (Lansia) dan disabilitas bakal menjadi prioritas pelayanan di Asrama Haji Embarkasi Jakarta di Jalan Raya Pondok Gede, Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur. Tahun 2024 ini, Asrama Haji siap menampung jemaah calon hajinya.
Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Jakarta, Ali Zakiyudin mengungkapkan, selama di Asrama Haji Embarkasi Jakarta pihaknya akan memberikan layanan prioritas bagi jemaah calon haji yang sudah lanjut usia (Lansia) dan disabilitas.
Di antaranya prioritas dalam hal pemeriksaan dokumen administrasi kelengkapan, dan fasilitas mobil untuk melayani jemaah calon haji menuju gedung tempat beristirahat.
“Ketika menjelang keberangkatan mereka dari tempat tinggalnya di kamar masing-masing mereka kita siapkan kendaraan untuk mengantar dari kamar ke gedung SG1 keberangkatan,” kata Ali di Jakarta Timur, Senin (7/5).
Lebih jauh, Ali menjelaskan, pihaknya sudah melakukan serangkaian persiapan terkait sarana dan prasarana untuk memastikan kenyamanan jemaah calon haji.
Di antaranya, kamar-kamar untuk tempat para jemaah calon haji beristirahat, dan dapur digunakan untuk memasak makanan bagi para jemaah serta seluruh petugas penyelenggara.
“Kita bertahap melaksanakan persiapan. Alhamdulillah sudah mau menjelang finishing, terutama fasilitas yang dipakai untuk jemaah maupun petugas,” ujar Ali.
Nantinya, di Asrama Haji Embarkasi Jakarta, jemaah calon haji akan beristirahat sejenak. Disana mereka juga diberikan pemaparan, pembagian paspor, gelang haji, dan sejumlah uang saku.
Dijadwalkan jemaah calon haji akan tiba Asrama Haji Embarkasi Jakarta pada Sabtu (11/5), kemudian akan diberangkatkan ke Tanah Suci Mekkah pada Minggu (12/5).
Para jemaah calon haji berasal dari DKI Jakarta, Banten, dan Lampung, namun khusus jemaah asal Lampung akan langsung diberangkatkan melalui Bandara Soekarno-Hatta tanpa melalui embarkasi.
“Kita punya kuota untuk tiga provinsi, DKI, Banten, dan Lampung. DKI Jakarta 8.148 jemaah, Banten 10.070, dan Lampung sekitar 7.334. Untuk yang Lampung mereka langsung ke Bandara,” terang Ali. (Joesvicar Iqbal)
Asrama Haji Jakarta Prioritaskan Layanan untuk Jemaah Calon Haji Lansia dan Disabilitas
