Sementara, Dony Maryadi Oekoen mengharapkan, melalui kegiatan sinergi ini, masyarakat mendapatkan pemahaman yang utuh tentang kegiatan hilir migas.
“Saya sangat apresiasi sekali dengan adanya kegiatan ini. Terlihat dari tahun ke tahun terjadi penurunan penyalahgunaan BBM subsidi. Yang dilakukan oleh BPH Migas adalah penyaluran BBM tepat sasaran dan masyarakat terlayani dengan baik,” urainya.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Sales Area Manager Retail Bandung PT Pertamina Patra Niaga (PPN) Sindhu Priyo Windoko, Sales Branch Manager PT PPN Wilayah Garut M Abdillah Rorke Ilyasa dan Sales Branch Manager PT PPN Wilayah Tasikmalaya Faisal Fahd.
Pemantauan SPBU di Garut dan Tasikmalaya
Selain kegiatan Sinergi, BPH Migas juga melakukan pemantauan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di wilayah Garut dan Tasikmalaya, Jawa Barat. Tampak Erika, Eman, dan Wahyudi mendengarkan aspirasi masyarakat yang sedang membeli BBM di salah satu SPBU Kecamatan Kedungora, Garut, Selasa (30/4/24) dan Rabu (1/5/24) di Tasikmalaya.