“Dengan menghadirkan inovasi yang pertama, perusahaan atau brand dapat membuka peluang pasar baru yang belum terjamah sebelumnya, sekaligus memposisikan diri menjadi pelopor dalam industri tertentu dan memperoleh keuntungan yang signifikan,” ujarnya.
Oleh karena itu, INFOBRAND.ID bersama TRAS N CO Indonesia kembali menghadirkan dua penghargaan bergengsi yakni Top Innovation Choice Award 2024 yang kali ini memasuki edisi ke -10 dan Penghargaan Pertama di Indonesia ke-12 untuk mengapresiasi perusahaan atau brand yang berhasil mencipkan inovasi serta menjadikan inovasinya sebagai yang pertama di Indonesia.
Sementara itu, Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia mengungkapkan, dalam menentukan peraih penghargaan Top Innovation Choice Award 2024 pihaknya melakukan riset Top Innovation Choice 2024 terhadap lebih dari 300 inovasi produk atau layanan yang diciptakan perusahaan atau brand sepanjang kurun waktu 1 tahun terakhir.
“Kami melakukan penjurian dan atau melakukan innovation monitoring melalui media digital, social media dan marketplace. Penilaian Top Innovation Choice award berdasarkan 3 aspek penilaian yakni: Innovation Idea Aspect, Innovation Differentiation Aspect dan Innovation Advantage Aspect,” jelasnya.
Sementara untuk Penghargaan Pertama Di Indonesia, Tras N CO Indonesia dikatakan Tri Raharjo, diberikan kepada perusahaan atau brand berdasarkan hasil riset dan pendaftaran dengan metode penilain yaitu: The First Aspect, Evidence Aspect dan Validation Aspect.