IPOL.ID – Lagi, proyek pengerjaan betonisasi jalan di Jalan Raya Bogor, Ciracas, Jakarta Timur, menimbulkan kemacetan arus kendaraan pada Jumat (10/5/2024) pagi ini. Para penumpang bus Transjakarta pun mengalami keterlambatan dalam memulai aktivitas kerjanya.
Terlihat pada Jumat pagi ini, kemacetan panjang arus lalu lintas terjadi di Jalan Raya Bogor, Kramat Jati mengarah Fly Over Pasar Rebo. Para pengendara baik roda dua dan empat, angkot, truk bermuatan, busway, terpaksa harus rela mengantri untuk melintasi satu jalur di sekitar Halte Busway-Rumah Sakit (RS) Harapan Bunda.
Karena satu jalur lainnya baru dilakukan pengerjaan betonisasi jalan dilakukan sejak Kamis (9/5/2024) sekitar pukul 22.00 WIB. Setelah sebelumnya sejumlah pekerja dengan kendaraan alat berat melakukan pengupasan aspal jalan untuk kemudian dibeton.
“Semalam sih lewat Jalan Raya Bogor ini sudah macet, ada polisi juga karena ada pengerjaan perbaikan jalan ya, alat berat terlihat sih semalam mengupas aspal, macetnya dari sebelum seberang Halte Pasar Induk Kramat Jati,” kata pengendara motor Riko, 32, karyawan swasta, Jumat (10/5/2024) pagi.