Namun demikian, kontribusi IJK pada Industri maritim masih dapat lebih dioptimalkan.Lebih lanjut, Sophia mencontohkan upaya yang dapat dioptimalkan antara lain perlunya penyempurnaan ekosistem transportasi logistik maritim untuk mengurangi permasalahan terkait disparitas harga di daerah tertinggal, terdepan dan terluar (3T).
Untuk mendukung hal tersebut OJK mendorong pelaku usaha di Industri Maritim untuk berkolaborasi dengan Industri Jasa Keuangan untuk penambahan Modal Kerja.
Seminar ini turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kepulauan Riau, Rektor Universitas Hasanuddin, Ketua Dewan Pengurus Nasional (DPN) Asosiasi Fakultas Ekonomi & Bisnis Indonesia (AFEBI) dan Asisten Deputi Investasi Strategis pada Kedeputian Pertambangan dan Investasi di Kementerian Koordinator Maritim dan Investasi. (Sol)