IPOL.ID- PT Permodalan Nasional Madani (PNM) melalui Cabang Purwokerto membentuk klasterisasi budidaya ikan di ember atau budidamber di Unit Mekaar Sumbang 2, Banyumas.
Dalam kegiatan tersebut, PNM memperkenalkan sebuah konsep yang menarik perhatian peserta dimana warga desa dapat melakukan budidaya ikan di pekarangan rumah.
Komisaris Independen PNM Nurhaida turut hadir dan mencoba praktik budidamber bersama ibu-ibu peserta lainnya. Bagi Nurhaida, program ini bisa menjadi sumber ketahanan pangan rumah tangga di desa. Selain mudah, budidamber bisa dilakukan oleh siapa saja.
“Ini bisa jadi sumber ketahanan pangan skala rumah tangga, selain untuk konsumsi pribadi juga bisa jadi peluang usaha. Apalagi warga desa terkenal dengan kebersamaannya, bisa saling bahu membahu mengelola dan mengembangkan potensi budidaya ikan di ember ini,” papar Nurhaida pada Kamis (20/6).