Lanjut Robby juga mengaku jika aksi yang dilakukannya saat itu, hanyalah reflek saat melihat tayangan video tanpa mengecek kronologi sebenarnya.
“Syok kaget dan butuh penjelasan motivasi aku diawal me-repost video yang aku tonton pagi itu. Aku tidak membayangkan efeknya jadi sebesar ini setelah video tersebut viral,” jawabnya.
Tak berniat untuk melukai orang lain hingga kehilangan pekerjaan, Robby Purba akui sangat menyesal dengan perbuatannya tersebut.
“Jadi aku sungguh menyesal atas apa yang telah aku perbuat, aku sadar banget banyak sekali pihak yang dirugikan banyak pihak yang tersakiti juga, khususnya kepada seorang bapak yang memiliki anak istri. Mungkin saja sekarang sudah kehilangan pekerjaannya,” jelasnya.
Tak kuasa menahan tangisnya, Robby Purba pun siap mempertanggungjawabkan perbuatannya hingga siap ganti rugi jika memang keluarga Nasarius eks security Plaza Indonesia memang butuh bantuan untuk kelanjutan hidupnya.(Vinolla)