Merespon hal tersebut, Ketua Umum NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari mengaku sangat senang dan terharu melihat perjuangan para atlet, pelatih dan official untuk bisa lolos ke Paris 2024.
“Alhamdulillah kita mendengar kabar bahagia dalam beberapa hari ini di mana ada tambahan empat atlet Tim Indonesia yang berhasil lolos ke Olimpiade Paris 2024,” kata Okto, sapaan karin Raja Sapta Oktohari.
“Selamat buat Veddriq, Rajiah, Zohri dan Maryam yang memastikan lolos ke Paris 2024. Jangan dulu puas, karena peak performance kalian harus ada di Paris nanti, goalnya adalah medali emas di Paris. Jangan lupa jaga kondisi, fisik dan mental,” sebut Okto.
“Per hari ini, total ada 25 atlet Tim Indonesia yang sudah lolos, semoga di sisa waktu sampai nanti entry by name pada 8 Juli masih ada tambahan atlet lagi yang lolos ke Olimpiade Paris 2024. Kami mohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat Indonesia untuk Tim Indonesia supaya bisa memberikan hasil yang maksimal nanti di Paris,” tutupnya.
Di Olimpiade Paris 2024, Tim Indonesia didukung oleh beberapa sponsor, termasuk Aice yang juga merupakan Olympic Partner, Lavani Jewelry, On Point dan Li-Ning. Dukung terus Tim Indonesia yang akan berjuang menjaga Merah Putih di Olimpiade Paris 2024.