“Seluruh karya AJP akan dinilai oleh Dewan Juri yang kredibel dan profesional di bidang masing-masing secara objektif dan independen,” tandas Fadjar.
Dalam acara Kick Off AJP ini, Pertamina juga menghadirkan pemenang Best of The Best pada AJP sebelumnya untuk berbagi pengalaman kepada para insan media yang hadir secara offline dan online dari seluruh Indonesia. Pengalaman memenangkan lomba hingga meraih kursus singkat di luar negeri menjadi motivasi bagi insan media untuk mengikuti AJP 2024. (Yudha Krastawan)