Namun kini, dijelaskan Chaerullah, batu mulia Amethyst dapat dipakai untuk semua kalangan. Amethyst lebih terkenal karena depositnya lebih banyak di dunia, dibandingkan batu permata lainnya.
“Dibilang Amethyst itu mahal dan murah, ya balik lagi dari kualitas batu Amethystnya,” ujar Chaerullah.
Lebih jauh, diutarakannya, AKAMI sendiri dalam hal ini akan terus mengenalkan batu mulia Amethyst kepada para pecinta batu mulia, dan masyarakat luas.
Nah, berkenaan dalam rangka HUT ke-1 AKAMI pada (14/7/2024) akhir pekan kemarin. AKAMI menggelar kontes batu Amethyst di kawasan Jatinegara, dalam kegiatan sesi pertama diwarnai kontes batu kecubung Amethyst dari lima kelas yaitu purple, light purple, sarsaparilla, purpeliest dan blue purple.
Kelasnya terbagi menjadi empat kategori, ukuran baby small (10-15 mili), small (15,01 mili-18 mili), medium (18,01 mili) dan larger (24 mili ke atas).
“Untuk kelas yang dikonteskan itu ada sekitar 50 orang peserta yang berasal dari Bandung, Lampung, Tangerang dan DKI Jakarta,” ungkapnya.