Kapolda Sulsel, Irjen Andi Rian Ryacudu Djajadi mengaku, acara Beatifuf Malino ini adalah salah satu potensi wisata yang sangat baik dan bisa dikembangkan lebih besar di Sulawesi Selatan.
“Tadi saya bisik-bisik dengan Bapak Pj Gubernur Sulsel. Sayangnya satu-satunya akses jalan menuju ke Malino ini masih melewati Kabupaten Gowa. Jadi kalau kita berharap wisata dari luar Sulawesi Selatan ini harus turun dari Maros, kemudian ke Makassar, Makassar ke Gowa jadi jauh sekali terputar-putar,” tuturnya.
Untuk itu Andi Rian berharap konsep Mamminasatapa ini kembali dimunculkan oleh Bapak Presiden Jokowi, mudah-mudahan bisa dirancang menjadi jalur alternatif menuju Malino.
“Saya pernah melihat blue printnya juga, mudah-mudahan kita bisa membuat akses langsung dari Bandara ke kanan langsung mentok naik malino. Jadi kalau kita mengundang orang dari luar aksesnya harus bagus,” baber Andi Rian.
Sementara itu, Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan menjelaskan, event ini dimulai sejak tahun 2017. Namun, tahun 2020 tidak dilaksanakan karena pandemi Covid 19.