Saat kejadian tersebut pedagang roti itu sudah diingatkan beberapa kali oleh anggotanya karena berjualan di areal Parade Kebaya Nusantara yang berlangsung di sekitar. Acara parade itu sendiri dihadiri oleh Istri Wali Kota Medan, Kahiyang Ayu.
“Sudah diingatkan (berulang kali), dia kan berjualan di areal parade kebaya, udah disuruh geser, bandel, parkir lagi di situ,” katanya.
Awalnya pedagang diingatkan terlebih dahulu oleh anggota Satpol PP wanita. Namun pedagang roti itu disebut memperlambat jalannya padahal saat itu peserta parade akan jalan.
“Awalnya Satpol PP cewek sudah mengingatkan bapak tersebut, lalu didatangi lagi oleh Satpol PP cowok, maju dia (pedagang) lama-lama, disuruh cepat, sementara parade kebaya kan mau maju, disuruh dipercepat makanya terliat sedikit di dorong,” ucapnya.(Vinolla)
Akibat video tersebut viral warganet yang melihat turut bersimpati pada pedagang roti tersebut.
“Kalau bapak aku yang di gitituin akan aku cari dia kemana pun,” kata @bg***.
“Biasa ajalah engga usah didorong,” kata @nd***.