IPOL.ID-Cinta Quran Foundation berkomitmen mensyiarkan dakwah Islam hingga ke Negeri Matahari Terbit julukan Jepang. Dibuktikan dengan ikhtiarnya dalam mendirikan Masjid As-Sholihin, yaitu masjid Indonesia pertama di Yokohama, Jepang. Bahkan, masjid tersebut tidak hanya akan menjadi tempat ibadah semata, namun juga sebagai mualaf center.
Founder dan Dewan Pembina Cinta Quran Foundation Ustadz Fatih Karim menyampaikan keseriusannya dalam membangun masjid Indonesia pertama di Yokohama.
Bahkan ia mengundang arsitek masjid Yokohama dari Jepang bernama Masamitsu Ibe dalam konferensi pers pada Ahad (25/8/2024) di Cinta Quran Center, Bintaro, Kota Tangerang Selatan.
Dalam kesempatan itu, Ustadz Fatih Karim menjelaskan rencana jangka panjang pembangunan masjid tersebut. Menurutnya, peletakan batu pertama akan dilaksanakan pada Desember 2024 dan direncanakan rampung Agustus 2025 mendatang.
“InsyaAllah, melalui bantuan oleh umat Islam dari Indonesia dan Jepang, pembangunan akan mulai pada Desember 2024, dan semoga sudah selesai pada Agustus 2025,” kata Ustadz Fatih Karim.