Suara senada datang dari pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting. “Adaptasi dengan arena sih sudah oke. Seperti arena di Jepang lainnya, fasilitasnya baik. Ini jadi ciri khasnya Jepang, semua fasilitasnya baik. Kondisi saya untuk menghadapi pemain Jepang di hari Selasa besok juga oke. Cuma saya belum pernah bertemu lawan. Jadi saya harus melihat rekaman video pertandingan lawan. Bagaimanapun lawan harus diwaspadai,” kata Ginting.
Menurut pelatih ganda putra Aryono, dua kali sesi latihan, baik di practice hall maupun di main hall, digunakan untuk penyegaran. Juga untuk mengembalikan kondisi pemain yang sehari sebelumnya melakukan perjalanan dari Jakarta.
“Latihan ini untuk penyegaran. Pemain bisa menikmati dengan suasana ceria. Bisa juga untuk pemanasan sebelum latihan di main hall petang ini,” kata Aryono, di Kohoku Sports Center.
Sementara itu, Jonatan Christie memutuskan mundur dari Japan Open. Keputusan tersebut dilakukan pemain tunggal putra ini untuk menemani sang istri, Shania Junianatha, yang diperkirakan akan melahirkan dalam waktu dekat.