IPOL.ID-Keberhasilan lifter (atlet) angkat besi meraih emas di Olimpiade Paris 2024 merupakan sejarah bagi Pengurus Besar Perkumpulan Angkat Besi Seluruh Indonesia(PB PABSI).
Rizki Juniansyah atau yang akrab disapa Kijun itu tak lain adalah putra dari mantan lifter nasional Muhamad Yasin. Kijun memulai kiprahnya dari menjadi juara di kelompok usia remaja, kemudian menjadi juara dunia di kelompok junior, hingga puncaknya meraih emas Olimpiade Paris 2024 di krlas 73kg.
Dalam perjalanannya meraih kesuksesan di ajang Olimpiade 2024, Kijun harus melewati rintangan yang cukup berat. Ia harus bekerja keras untuk mengembalikan performanya pascaoperasi usus buntu untuk tampil di ajang Kejuaraan Dunia di Thailand yang juga kualifikasi Olimpiade 2024.
Yang paling mengejutkan, Kijun mampu melewati rekan senegaranya, Rahmat Erwin abdullah yang sejatinya juga pantas untuk tampil di Olimpiade Paris 2024. Sebelumnya, Rahmat Erwin Abdullah peraih perunggu Olimpiade Tokyo 2020.
Lifter berusia 21 tahun itu, memang memiliki keunggulan dalam.jenis angkatan clean and jerk. Saat ini, Kijun memegang beberapa rekor di nomor 73 kg, di antaranya 1 rekor dunia senior (Total), 3 rekor SEA Games (Snatch, Clean & Jerk, Total), 1 rekor dunia junior (Snatch) dan 1 rekor dunia remaja (Snatch).