IPOL.ID-Aktor Reza Rahadian hadir di aksi kawal putusan MK di depan Gedung DPR RI, Jakarta, Kamis (22/8/2024). Apa yang disampaikan Reza dalam orasinya?
Reza Rahadian hanya satu dari banyak selebriti yang turun langsung ikut aksi di depan Gedung DPR hari ini. Selain dia, ada Bintang Emon, Arie Kriting, Rigen, Rispo, hingga Andovi da Lopez.
Lantas, apa yang disampaikan Reza Rahadian dalam orasinya?
“Ini harusnya bukan hanya ditunda (Sidangnya), tapi keputusan MK yang kami terima bahwa kita (harus) mengamini dan menganggap MK lembaga yang perlu dihormati,” ujar Reza pada wartawan.
Dia menilai, DPR RI seharusnya tak hanya menunda sidang, tapi juga menjalankan putusan MK tersebut.
“Itu memberikan indikasi bahwa memang tidak baik-baik saja, ini keputusan yang salah yang akan diambil, kalau ini diketok palu. Jangan sampai ini hanya sebuah moment, di mana kita berhenti seolah-olah nanti semuanya kembali dan sidangnya dimulai kembali. Terus seolah-olah situasinya baik-baik saja,” tuturnya.
“Keputusan MK ini sangat noble, mengembalikan wajah MK, mengembalikan citra MK, juga kembali pada nilai-nilai konstitusional,” kata Reza Rahadian. (bam)