Chamnan menilai timnya kurang bagus dalam receive sehingga toser Tisya Amalia sulit melakukan variasi serangan. Dengan kurang variasi, maka serangan mudah dibaca lawan.
Pemain Indonesia lainnya, Maradanti Namira Tegariana yang diberi kepercayaan turun dari set pertama menggantikan Myrasuci tampil cukup bagus. Pemain yang baru lulus SMA ini beberapa kali mampu mengeblok dan mencetak poin.
“Senang rasanya tampil penuh. Ini pengalaman berharga bagi saya. Sayangnya, kami kalah. Semoga kami tampil baik di kompetisi lain nanti,” kata pemain asal Sleman, DIY, ini.
Harapan Indonesia untuk memetik kemenangan perdana di SEA V League cukup terbuka ketika sudah unggul 2-1 atas Filipina. Namun, ternyata Filipina mampu menyamakan kedudukan 2-2 di set keempat.
Pada penentuan, Indonesia terus tertinggal dalam pengumpulan poin. Saat tertinggal itu, Chamnan menurunkan pemain muda, Junadia Santi, menggantikan Arsela Nuari. Pemain berumur 17 tahun ini tampil menawan dengan smes-smesnya. Sayangnya, pemain asal Labuhanbatu, Sumatera Utara, ini lemah di receive, sehingga dicecar servis lawan. (bam)