IPOL.ID- Ramai di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang driver ojek online menghina karyawan perempuan disabilitas tuli.
Kejadian tersebut terekam oleh CCTV dan kemudian diunggah oleh akun Instagram @medsoszone, pada Rabu (28/8/2024).
Dalam video tersebut, terlihat seorang driver ojek online yang menggunakan atribut seperti jaket, helm, serta masker sedang mengambil paket kiriman di dalam sebuah tempat ekspedisi.
“Momen seorang driver ojol kesal kepada karyawan cewek saat ambil paket. Sampai dikatakan tol*l dan b*go,” tulis keterangan video tersebut.
Video ini pun langsung memicu kecaman dari netizen yang merasa geram dengan tindakan tidak pantas sang oknum driver.
Banyak netizen yang menyayangkan perilaku kasar tersebut dan memberikan dukungan kepada pekerja disabilitas tersebut.
“Gitu aja puyeng gimana nyari alamat ga ketemu-ketemu. Ojol baru lu ya,” ucap @ri****.
“Penghinaan keji si ojol kepada penyandang disabilitas tidak boleh dibiarkan begitu saja,” kata @os****.
“Gue pribadi atas nama sesama ojol mohon maaf atas prilaku oknum yang di video. Tolong jangan di sebar luaskan. Karena menyangkut juga pekerjaan oknum ojol tersebut,” jelas @po***.