IPOL.ID – Meski masih berpolemik dengan Kadin Indonesia versi Arsjad Rasjid, namun Anindya Bakrie selaku Ketua Umum terpilih versi Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) memilih langsung menjalankan tanggung jawab yang diembannya selaku pimpinan tertinggi Kadin Indonesia.
Ketua Umum Kamar Dagang dan Indonesia (Kadin) Indonesia hasil Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Anindya Bakrie mengatakan, pihaknya akan fokus ikut serta menyukseskan program Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Presiden Terpilih Prabowo Subianto.
“Kadin memikirkan bagaimana bisa menyukseskan program, melanjutkan program Pak Jokowi, supaya Pak Prabowo bisa sukses mencapai target APBN bahkan lebih,” ujar Anindya dalam jumpa pers di Jakarta, Minggu (15/9/24).
Anindya menyampaikan bahwa penunjukan dirinya sebagai Ketua Umum Kadin dalam Munaslub 2024 bukanlah sebuah upaya perebutan kekuasaan.
Menurutnya, hal tersebut sudah sesuai dengan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART). “Kami sampaikan bahwa semua yang dilakukan itu sesuai dengan AD/ART dan kemarin sudah berjalan,” katanya.