IPOL.ID – Aksi balap liar di Jalan Taman Mini I, Cipayung, Jakarta Timur, masih menjadi masalah belum terselesaikan dan terus dikeluhkan oleh pengendara lainnya. Baru-baru ini aksi balap liar sempat memberhentikan laju mobil ambulans.
Warga sekitar, Bayu mengatakan, dalam kurun waktu bulan September 2024 saja setidaknya sudah dua kali terjadi kasus balap liar sepeda motor di ruas Jalan Taman Mini I.
Aksi balap liar pada Jumat (20/9/2024) dan Sabtu (28/9/2024) dini hari yang diduga dilakukan puluhan pelaku dengan cara menutup akses Jalan Taman Mini I dari arah Ceger menuju Kramat Jati.
“Sepengetahuan saya bulan ini saja sudah dua kali. Saya enggak tahu pasti sudah berapa kali karena enggak setiap malam mantau,” kata Bayu di kawasan Cipayung, Minggu (29/9/2024).
Menurut dia, para pelaku balap liar sepeda motor di ruas Jalan Taman Mini I memang tidak setiap malam menggelar kegiatan, namun mayoritas kasus terjadi pada waktu akhir pekan.
Ketiadaan petugas dan lokasi yang jauh dari permukiman warga membuat para pelaku balap liar leluasa menutup pintu akses jalan untuk arena mereka memacu kendaraan.