Guna mencapai target produksi, Wisnu juga kembali menegaskan keutamaan budaya dan praktik keselamatan kerja pada setiap kegiatan operasional di seluruh wilayah kerja Pertamina EP, yang meliputi 22 lapangan migas di 13 provinsi dari barat laut Sumatera sampai kepala burung Papua.
Selain kinerja operasional, ia juga menyebut pencapaian perusahaan melalui program corporate social responsibility (CSR) selama setahun terakhir.
Inisiatif-inisiatif pengembangan masyarakat yang berorientasi menciptakan kesejahteraan sosial dan membuka lapangan kerja baru itu diakui pemangku kepentingan melalui 54 penghargaan yang diterima Pertamina EP.
Tekad nyata perwira Pertamina EP untuk terus mengejar kinerja yang optimal, menurut Wisnu, harus dilakukan dengan mengubah pola pikir yang berperan sebagai fondasi untuk bertransformasi.
Pertamina EP merupakan kontraktor kontrak kerja sama (KKKS) di bawah pengawasan SKK Migas dengan wilayah kerja meliputi 22 lapangan yang tersebar di seluruh Indonesia. (*)