IPOL.ID – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama seluruh stakeholder Pasar Modal berkomitmen untuk terus mendorong peningkatan literasi dan inklusi keuangan di Indonesia termasuk kepada anggota Polri, sehingga memiliki pemahaman yang baik terhadap produk-produk investasi yang aman dan legal.
“Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa seluruh masyarakat, termasuk anggota Polri, memiliki pemahaman yang baik terkait perencanaan keuangan serta akses terhadap produk-produk investasi yang aman dan legal,” kata Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal, Keuangan Derivatif, dan Bursa Karbon OJK Inarno Djajadi pada pembukaan kegiatan “Capital Market Goes to Office” (CMGTO) bagi anggota Polri di Gedung Adi Pradana Lemdiklat Polri, Jakarta, Selasa (8/10/2024).
Menurutnya, dengan kegiatan ini diharapkan bisa memberikan pemahaman yeng lebih baik kepada anggota Polri, khususnya di lingkungan Lemdiklat Polri tentang bagaimana menyikapi setiap tawaran investasi dan bagaimana memilih produk investasi yang aman, legal, dan terpercaya.