IPOL.ID-Pemerintah Indonesia berhasil mengevakuasi puluhan warga negara Indonesia yang berada di wilayah konflik di Timur Tengah, Lebanon.
Proses evakuasi yang dilakukan pemerintah dilakukan melalui jalur darat, Kamis (3/10/2024).
Saat ini, menurut Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, mereka sudah tiba di Ibukota Suriah, Damaskus. “Totalnya 20-25 kalau enggak salah, sekitar segitu,” ujar Retno di Jakarta.
Disebutkannya, WNI yang dievakuasi tersebut bakal melanjutkan perjalanan untuk pulang ke Indonesia.
Meski demikian, kata dia lagi puluhan WNI masih belum bisa dipastikan kedatanganya di Tanah Air. Mengingat banyak kebijakan negara Timur Tengah yang saat ini sedang melakukan buka-tutup perbatasan.
“Nanti kita lihat (kapan bisa diberangkatkan), karena kan ruang udara beberapa negara di wilayah tersebut mengalami buka tutup, jadi kita akan lihat pokoknya kesempatan terakhir penerbangan dapat dilakukan tentunya akan kita lakukan lebih cepat lebih baik,” paparnya.
Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia (PWNI) Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha mengatakan terdapat 157 WNI yang berada di Lebanon.