IPOL.ID-Hari kedua pekan tiga Liga Champions 2024-2025 berlangsung pada Kamis (24/10) dini hari WIB. Tim-tim besar seperti Liverpool, Manchester City, Inter Milan, Barcelona, dan Bayern Munchen bermain.
Sorotan besar tertuju pada laga Barcelona melawan Bayern Munchen di Estadi Olimpic Lluis Companys. Blaugrana akhirnya keluar dari tren buruk melawan Bayern, mengakhiri enam kekalahan beruntun di Liga Champions.
Tidak tanggung-tanggung, Barcelona menang telak 4-1 atas Bayern melalui hat-trick gol Raphinha (1′ 45′ 56′) dan Robert Lewandowski (36′), sementara satu gol hiburan Bayern datang dari Harry Kane (18′).
Pada akhirnya rentetan tren minor tersebut diakhiri Hansi Flick, eks pelatih Bayern.
Barcelona kalah penguasaan bola 39 persen berbanding 61 persen, tetapi efisien bermain dengan empat gol dari empat sepakan tepat sasaran dari 12 tendangan.
Pesta gol juga terjadi di Etihad Stadium, markas Manchester City. The Citizens menang telak 5-0 atas Sparta Praha melalui dua gol Erling Haaland (58′ 68′), Phil Foden (3′), John Stones (64′), dan Matheus Nunes (88′ penalti).