IPOL.ID – Kasus kaburnya tujuh tahanan dari Rumah Tahanan (Rutan) Salemba, Jakarta Pusat, kini tengah ditangani jajaran Direktorat Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan bersama kepolisian.
Hingga kini aparat gabungan tengah mendalami kasus dugaan adanya keterlibatan tahanan lain dalam aksi pelarian tersebut.
Direktur Teknologi Informasi dan Kerjasama Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas), Marselina Budiningsih mengatakan, pihaknya bekerja sama dengan petugas kepolisian dan Badan Narkotika Nasional (BNN) RI untuk mengungkap kaburnya tujuh tahanan dari Rutan Salemba.
“Kami bekerja sama dengan kepolisian dan BNN RI,” tegas Marselina dalam kegiatan pemusnahan barang bukti narkotika jenis sabu di Markas BNN RI Cawang, Jakarta Timur, pada Selasa (19/11/2024).
Hingga kini, lanjut Marselina, petugas tengah mendalami dugaan keterlibatan tahanan lain dalam aksi pelarian ketujuh tahanan yang disebut Murtala Cs dari Rutan Salemba.
Petugas juga melakukan pemetaan jika ada yang terbukti terlibat dalam aksi pelarian tahanan itu. Dan nantinya akan dialokasikan untuk dipisahkan.