IPOL.ID – Dalam upaya mendorong kemajuan industri otomotif dalam negeri, Presiden Prabowo Subianto memiliki impian besar kepada para pelaku industri otomotif, khususnya kendaraan roda empat, untuk menghasilkan mobil yang diproduksi di Indonesia dengan mempergunakan komponen lokal produksi Indonesia secara maksimal, sehingga memberikan manfaat dan nilai tambah yang tinggi bagi bangsa.
Pada pembukaan acara Mandiri Utama Finance GAIKINDO Jakarta Auto Week (MUFGJAW) 2024, Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita menyampaikan apresiasi atas upaya GAIKINDO bersama para pelaku industri otomotif di tanah air, yang telah mengambil langkah penting dalam menjawab tantangan Presiden untuk mengembangkan kendaraan nasional yang dapat bersaing di kancah global.
“Terima kasih kepada teman-teman GAIKINDO yang telah menerima challenge dari Bapak Presiden yang sebelumnya menyampaikan bahwa beliau mempunyai impian besar agar Indonesia bisa memproduksi apa yang disebut dengan Mobil Indonesia,” ujar Menperin di Indonesia Convention Exhibiton (ICE) BSD City, Tangerang, akhir pekan kemarin.