“Kami pastikan kebutuhan dasar pengungsi, seperti makanan, air bersih, tenda, dan fasilitas kesehatan terpenuhi dengan baik di setiap pengungsian,” tegas Gibran.
Dalam kunjungan ke Pos Lapangan Kobasoma, Wapres Gibran juga mengadakan rapat terbatas dengan beberapa pejabat terkait, seperti Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman, Panglima TNI, Kepala BNPB, PJ Gubernur Flores Timur, PJ Bupati Flores Timur, Kepala PVMBG dan anggota DPD Flores Timur.
Gibran memberikan dua arahan pokok dalam upaya penanganan bencana erupsi.
Pertama, menekankan agar dalam masa penanganan darurat ini, kebutuhan permakanan selalu tercukupi terutama untuk kaum rentan seperti Ibu hamil, Ibu menyusui, anak-anak, lansia, dan difabel.
“Pastikan tidak ada penyakit-penyakit yang muncul selama masa pengungsian,” jelas Gibran.
Kedua, terkait rencana relokasi warga terdampak, Wapres menekankan bahwa dalam menentukan titik lokasi baru ini lebih dulu berdialog dengan warga. Hal ini guna memastikan warga mau menempati rumahnya yang baru dibangun.