Kesukaan Suswono (45,8%), Kun (28,7%). Resistensi terhadap pasangan Pramono-Rano lebih sedikit dibanding resistensi terhadap kandidat lainnya.
Partisipasi dan Golput
Dalam hitung cepat, selain bisa melihat perolehan suara masing-masing calon, bisa juga terlihat angka partisipasi pemilih. Kebalikan dari angka partisipasi pemilih adalah golput yaitu pemilih yang tidak memilih.
Hasil hitung cepat 2024, terlihat angka golput di Jawa Barat sebesar 36,98%, di Jawa Timur, 34,68%. Angka golput di Jawa Tengah, 32,36%. Lalu di Banten, 36,10%, di Sumut, 38,22%. Angka golput di Sulawesi Selatan, 29,84% dan di Jakarta, 46,91%.
Angka rata-rata golput di 7 provinsi terbesar di Indonesia pada Pilkada 2024 mencapai 37,63%. Dibandingkan Pilgub sebelumnya, ada kenaikan 6,23%. Angka rata-rata golput pada Pilkada 2019 capai 31,40%.
Sekitar 30% sampai 47% pemilih Pilgub 2024 di 7 provinsi terbesar tidak memilih. Mengapa terjadi? “Hasil dari riset kami menemukan kombinasi empat hal, pertama, kelelahan Pemilu. Perhatian dan energi sudah terkuras dalam Pilpres dan Pileg 2024. Pertarungan Pilkada jadi kurang daya tariknya,” ungkap Adjie.