IPOL.ID – PT Pegadaian turut serta dalam program Kolaborasi BUMN yang memberikan beasiswa pendidikan tinggi kepada 2.800 putra dan putri anggota TNI-Polri di seluruh Indonesia, masih dalam rangka memperingati Hari Pahlawan. Program ini merupakan wujud penghormatan atas dedikasi luar biasa TNI-Polri dalam menjaga kedaulatan, keamanan, dan keutuhan bangsa, termasuk kontribusi mereka dalam berbagai misi kemanusiaan.
Sebagai salah satu BUMN yang berkomitmen terhadap pengembangan sumber daya manusia khususnya pada generasi muda, Pegadaian memainkan peran aktif dalam mendukung program ini. Beasiswa diberikan dalam bentuk tabungan pendidikan, sehingga dapat membantu para penerima dalam melanjutkan pendidikan tinggi tanpa beban finansial yang besar.
Direktur Utama PT Pegadaian, Damar Latri Setiawan menyampaikan, “Kami merasa terhormat dapat menjadi bagian dari inisiatif mulia ini. Program beasiswa ini adalah bentuk penghormatan kami kepada TNI-Polri atas dedikasi mereka dalam menjaga bangsa. Kami percaya bahwa pendidikan adalah investasi terbaik untuk menciptakan masa depan yang cerah bagi generasi penerus bangsa,” (28/11).