IPOL.ID – Pertemuan dua tokoh bangsa, Presiden Prabowo dan Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri nampaknya selangkah lagi akan terealisasi. Jika sebelumnya sempat beredar kabar bakal dimediatori.
Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto malah menyebut pertemuan nanti tanpa perantara.
Menurut orang nomor dua di partai jawara pileg itu, Megawati dan Prabowo memiliki komunikasi yang baik dan kedekatan secara ideologis yang kuat.
“Tetapi nanti Ibu Megawati Soekarnoputri dan Bapak Presiden Prabowo yang akan langsung berkomunikasi berkaitan dengan hal tersebut,” ujar Sekjen DPP PDIP, Hasto Kristiyanto dalam keterangannya, Minggu (19/1).
Politisi asal Yogyakarta ini juga membeberkan arahan dari Ketua Umum Megawati agar hal-hal berkaitan dengan pertemuan yang penting dan strategis langsung ditentukan Megawati. “Termasuk dalam koordinasi komunikasi dengan Presiden Prabowo,” urainya.
Terkait jika pertemuan Prabowo dan Megawati terlaksana berpotensi PDIP tidak menjadi oposisi lagi, Hasto pun menjelaskan dalam sistem politik dan pemerintahan Indonesia tidak dikenal istilahnya oposisi.