IPOL.ID– Terjadi kecelakaan Kereta Api (KA) Pandanwangi Ketapang-Jember bertabrakan dengan truk di perlintasan sebidang di kilometer (km) 4+322 petak jalan antara Stasiun Banyuwangi Kota dan Stasiun Rogojampi, pada Rabu (15/1/2025) sekitar pukul 19.00 WIB.
Kapolsek Kabat, AKP Kusmin mengatakan, kecelakaan itu terjadi sekitar pukul 18:59 WIB. Sebelum kejadian truk Colt diesel DK 8479 KI bermuatan kayu berjalan dari arah barat. Truk yang dikemudikan SA itu akan melintas ke arah timur di perlintasan sebidang tersebut.
“Truk tersebut sudah melewati palang pintu saat sirine tanda kereta akan melintas berbunyi,” tutur AKP Kusmin, pada Rabu (15/1/2025).
Lanjut Kusmin mengatakan, truk tersebut kemudian berjalan melintasi rel KA yang berada di Dusun Jurang Jeru, Desa Kalirejo, Kecamatan Kabat, Banyuwangi. Namun nahas, saat truk berada di atas rel, mesin truk mogok. Sopir truk sudah mencoba untuk menyalakan mesinnya. Namun truk tetap tidak bisa hidup.
“Sopir truk kemudian turun dan memberitahukan kepada penjaga palang pintu KA,” jelasnya.