Lebih lanjut Yuanita menyampaikan melalui program pelatihan ini, para CFO dan Direktur Keuangan yang hadir akan dilatih dan dipersiapkan untuk menjadi Duta Literasi Keuangan untuk menjadi jembatan yang menghubungkan edukasi keuangan dengan berbagai lapisan masyarakat agar dapat memahami pengelolaan keuangan yang lebih baik dan mencegah dalam berbagai aktivitas keuangan ilegal.
“Saya ingin mengajak seluruh CFO dan Direktur Keuangan yang hadir di sini untuk dapat mengintegrasikan program financial literacy ini ke dalam kegiatan dan program di perusahaan masing-masing. Dengan menjadikan kegiatan edukasi keuangan sebagai bagian dari tanggung jawab perusahaan terhadap masyarakat, kita tidak hanya mendukung kesejahteraan masyarakat, tapi juga menciptakan dampak yang berkelanjutan,” kata Yuanita.
Materi yang disampaikan pada kegiatan tersebut antara lain Waspada Entitas Ilegal dan Guidelines Matriks Edukasi Keuangan berdasarkan Segmen Audiens, Implementasi Edukasi Keuangan, dan Teknik Komunikasi Efektif dalam Perencanaan Keuangan.