IPOL.ID-Geliat bulutangkis semakin kuat di Tangerang! Sejak 1 Februari 2025, GOR Paninggilan Utara, Tangerang, Banten menjadi saksi meriahnya Turnamen Badminton Pelajar dan Turnamen Badminton Otodidak (Badak).
Hampir 500 peserta, dari pelajar hingga masyarakat umum, berpartisipasi dalam ajang ini, yang akan berlangsung hingga 14 Februari 2025.
“Lebih dari sekadar kompetisi, dua turnamen ini lahir dari inisiatif pribadi Ervan Maryanto, seorang staf akademik di Universitas Islam Syekh Yusuf (UNIS) Banten. Ia bertekad menjaga semangat bulutangkis tetap hidup dan menjadi hiburan bagi masyarakat.Turnamen ini spesial karena bukan sekadar kompetisi, tetapi gerakan yang mengajak masyarakat untuk terus mencintai bulutangkis. Semua ini lahir dari kepedulian seorang individu yang ingin menjadikan bulutangkis sebagai bagian dari kehidupan banyak orang,” ujar Devie Rahmawati, Ketua Subbidang Pengembangan Komunitas PP PBSI.
“Antusiasme masyarakat luar biasa! Turnamen Pelajar yang awalnya hanya untuk warga Banten justru menarik peserta dari Jakarta, Depok, dan Bekasi. Sementara itu, Turnamen Badak menjadi bukti bahwa bulutangkis bisa dinikmati semua kalangan. Dari petugas keamanan, pekerja bangunan, staf kantoran, hingga pemuka agama, semuanya turun ke lapangan dengan semangat tinggi. Kami tidak menyangka bahwa Turnamen Badak begitu diminati. Bahkan, turnamen ini akan digelar enam kali dalam setahun karena tingginya minat dari masyarakat,” tambah Devie.