IPOL.ID-Pelatih Oxford United, Gary Rowett, memberikan penilaiannya terhadap penampilan perdana Ole Romeny sebagai starter saat menghadapi West Bromwich Albion pada Sabtu (22/2).
Dalam pertandingan tersebut, Ole Romeny untuk pertama kalinya dipercaya tampil sebagai starter bagi tim berjuluk The U’s.
Penyerang berusia 24 tahun itu diplot sebagai penyerang tengah dalam formasi 4-2-3-1 saat Oxford United bertandang ke markas West Bromwich Albion.
Tercatat, Ole Romeny tampil selama 87 menit sebelum digantikan oleh Mark Harris. Sayangnya, penampilannya kurang memuaskan.
Selama 87 menit bermain, eks pemain FC Utrecht itu hanya menyentuh bola sebanyak 21 kali dan mencatatkan 12 operan sukses dari 15 percobaan.
Lebih buruk lagi, penyerang keturunan Medan ini tidak mampu melepaskan satu tembakan pun ke arah gawang West Bromwich Albion.
Tak heran, penampilan ini membuat Ole Romeny hanya mendapatkan rating 5,8 dari Fotmob dan menjadi bahan kritik, mengingat statusnya sebagai rekrutan termahal Oxford United.