“DTI-CX memberikan kesempatan bagi kita untuk mendiskusikan perubahan paradigma bisnis, keamanan siber, dan regulasi baru dalam ekosistem digital,” ujarnya.
Hendra Suryakusuma, Ketua IDPRO, menyoroti pentingnya Data Center Tech Indonesia Conference & Expo (DCTI-CX) sebagai bagian dari DTI-CX 2025. “Data center kini menjadi tulang punggung ekosistem digital di Indonesia. Acara ini akan menjadi platform bagi pelaku industri untuk berbagi wawasan dan memperkenalkan solusi terbaru digitalisasi,” jelasnya.
Highlight Acara: Teknologi dan Solusi Digital Terbaru
DTI-CX 2025 akan menghadirkan lebih dari 200 perusahaan teknologi terkemuka, baik dari dalam maupun luar negeri, yang akan memamerkan inovasi di bidang data center, keamanan siber, AI, cloud computing, big data, machine learning, IoT, dan solusi enterprise.
Sebanyak 35 sesi konferensi akan membahas topik penting terkait kebutuhan digitalisasi di berbagai sektor industri, termasuk keuangan, manufaktur, infrastruktur, telekomunikasi, pertambangan, dan pemerintahan. Lebih dari 200 pembicara ahli akan berbagi wawasan dan pengalaman mereka dalam mendukung transformasi digital yang berkelanjutan.