“Saya bikin usaha kuliner dari sagu supaya orang lebih kenal makanan tradisional Papua. Saya berharap pemerintah bisa kasih perhatian dan ruang lebih buat UMKM di Papua supaya bisa terus maju.”
Melalui usahanya, Mama Sipora ingin menjaga kuliner tradisional Papua agar tetap hidup dan dikenal luas. Namun, masih banyak tantangan yang mereka hadapi, akses terbatas ke modal, pelatihan, dan pasar. Itulah kenapa aksi nyata dari kita semua sangat dibutuhkan!
Bagaimana cara kita bisa mendukung?
Melalui aplikasi Campaign #ForABetterWorld, kamu bisa langsung berpartisipasi dalam kampanye ini. Setiap aksi yang kamu selesaikan akan membuka donasi sebesar Rp25 ribu. Lebih dari itu, tiga pengusaha dengan dukungan unlock donasi terbanyak akan mendapatkan dana hibah sebesar Rp20 juta!
Menurut Ahmad Fathul Aziz, Project Lead #EmpowerWomenSentani, “Program ini harapannya bisa memberikan akses yang lebih luas bagi perempuan pengusaha di Sentani untuk berkembang dan mandiri.”
Ayo bergerak bersama!
Jangan biarkan Hari Perempuan Internasional hanya menjadi perayaan tahunan. Ambil aksi nyata sekarang, Download aplikasi Campaign #ForABetterWorld dan dukung kampanye EmpowerWomenSentani, dukung perempuan pengusaha di Papua, dan jadilah bagian dari perubahan! (Yuli)