IPOL.ID-Tiga pemain Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) dan bisa segera memperkuat Timnas Indonesia.
Kepastian itu didapat usai Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero menjalani pengambilan sumpah menjadi WNI di KBRI Roma, Senin (10/3).
Pengambilan sumpah WNI Emil Audero dkk di Roma turut dihadiri Sekretaris Jenderal Kementerian Hukum Republik Indonesia (Sekjen Kemenkum) Nico Afinta didampingi Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (Dirjen AHU) Widodo, dan Kuasa Usaha Ad Interim Tika Wihanasari.
“Momentum ini bukan hanya sekedar tentang perubahan status kewarganegaraan semata, namun juga tentang harapan dan cita-cita besar dalam rangka membangun kemajuan Indonesia,” ujar Sekjen Kemenkum Nico Afinta dalam rilis resmi Menkumham.
Direktur Jenderal Administrasi Hukum Umum (AHU) Widodo menegaskan komitmen untuk mendukung semua proses naturalisasi untuk kepentingan prestasi olahraga nasional.
“Menteri Hukum sudah memberi arahan untuk mendukung dan mempercepat semua proses naturalisasi yang memiliki kepentingan prestasi nasional dan kebanggaan bangsa, tentu dengan ketentuan peraturan peundang-undangan di bidang kewarganegaraan,” ujarnya.