Edi mengapresiasi peran masyarakat dan Dinas PU Kukar atas solusi yang tetap memperhatikan aspek teknis dan pelestarian budaya. “Saya ingin pekerjaan dilakukan segera supaya lebih cepat selesai karena tidak ada proses bongkar membongkar. Saya berharap dukungan dan doa masyarakat agar pembangunan jembatan selesai sesuai rencana, karena pembangunan jembatan ini sesuai dengan usulan warga,” kata Edi. (*)