IPOL.ID – Gereja HKBP Pulo Asem di Jalan Pulo Asem Utara XII, Kelurahan Jati, Kecamatan Pulogadung, Jakarta Timur, diamuk si jago merah, pada Minggu (20/4/2025) sekitar pukul 10.34 WIB. Penyebab kebakaran bangunan gereja tersebut masih belum diketahui.
Kepala Seksi Operasi Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Timur (Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jaktim), Abdul Wahid mengatakan, kronologi kejadian pada saat jemaat setempat sedang melaksanakan ibadah tiba-tiba terlihat asap di lantai dan terlihat adanya penyalaan api.
“Saat kejadian petugas setempat sudah berupaya memadamkan menggunakan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) tapi tidak berhasil padam,” ujar Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jaktim, Abdul Wahid pada awak media, Minggu (20/4).
Sehingga api berkobar bertambah besar menbakar Gereja HKBP Pulo Asem mamber Sinaga, dengan luas bangunan terbakar sekitar 36 meter persegi.
“Sebanyak 200 jemaat gereja terdampak atas peristiwa kebakaran,” katanya.
Sudin Gulkarmat Jakarta Timur mengerahkan sebanyak 9 unit kendaraan operasional berikut pendukungnya bersamaan 37 personel Damkar. Lokalisir di lokasi dilakukan petugas Damkar pada jam 10.51 WIB, pendinginan hingga selesai pukul 11.25 WIB.