Sementara itu Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Salemba Brian Aprinto berharap santunan tunai warisan almarhum Teguh Budiarto dapat membantu kelangsungan hidup keluarga yang ditinggalkan.
”Kami berharap agar manfaat uang tunai dari santunan tersebut dapat digunakan untuk kegiatan produktif seperti untuk modal usaha sehingga dapat terus berkembang,” ungkap Brian.
Selain itu Brian juga menyatakan untuk terus memberikan layanan untuk pencairan uang tunai beasiswa untuk anak almarhum setiap tahunnya. Menurutnya, pihaknya berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik tanpa mengurangi sedikit pun hak dari ahli waris.
”Karena program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan memang dirancang untuk kesejahteraan seluruh peserta maupun ahli waris yang ditinggalkan,” ungkap Brian.
Untuk itu Brian berharap kepada seluruh pemberi kerja maupun pekerja mandiri atau pekerja informal agar dapat memanfaatkan sebaik-baiknya program BPJS Ketenagakerjaan. Untuk itu bagi mereka yang belum bergabung agar segera mendaftar dan aktif membayar iuran bulanan. Khusus pekerja informal, BPJS Ketenagakerjaan menyediakan kepesertaan bukan penerima upah (BPU) dengan iuran sangat terjangkau.