Pisang nangka juga dapat dihidangkan menjadi pisang goreng yang tentu saja enak disantap bersama keluarga. Baik untuk hidangan pagi, sore maupun malam hari.
6. Pisang susu
Jenis ini berukuran serupa dengan jenis mas. Rasanya yang manis dan cenderung creamy, membuat jenis ini populer sebagai pisang susu.
Hal yang membedakannya dengan jenis mas adalah kulitnya. Kulit jenis susu memiliki banyak bintik hitam pada bagian luarnya.
7. Pisang batu
Pisang batu memiliki jenis kulit yang tebal daripada jenis pisang lainnya. Lalu, kenapa bernama pisang batu? Sebab, bagian dalam pisang ini terdapat biji kecil hitam yang menyerupai batu dalam dagingnya.
Namun, pisang ini tidak bisa kamu nikmati secara langsung karena teksturnya yang kasar dan rasanya yang kurang manis. Umumnya, pisang jenis ini menjadi bagian buah dari rujak.
8. Pisang barangan
Jenis pisang ini menjadi jenis yang paling banyak penggemarnya. Hal ini karena tekstur dari daging pisang yang lembut dan rasanya yang manis.
Selain itu, ada juga pisang jenis cavendish yang cukup populer di kalangan masyarakat.