IPOL.ID – Pernyataan Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan (Zulhas) mengenai dukungan terhadap Prabowo Subianto sebagai calon presiden (capres) 2029 menuai sorotan.
Ketua DPP PDIP Deddy Sitorus mengaku heran dengan pembicaraan mengenai capres yang dinilai masih terlalu dini mengingat pemerintahan Prabowo saat ini baru berjalan enam bulan.
“Ya saya nggak tahu ya. Kalau di kita ya aneh. Tapi kan setiap orang kan punya selera yang berbeda-beda. Kalau kita sih, pemerintah baru 6 bulan kok udah ngomongin 2029,” ungkapnya, Senin (21/4).
Deddy menilai, meskipun pernyataan Zulhas terkesan prematur, namun wajar bagi PAN untuk menyatakan dukungan kepada Prabowo, mengingat posisinya sebagai partai yang tergabung dalam koalisi pemerintahan.
“Kalau dia bilang sekarang nggak dukung Pak Prabowo harus keluar dari kabinet, kan gitu. Ya biasa aja sih. Tapi bahwa mereka dan itu wajar saya kira, kalau dia bilang dukung Prabowo untuk 2029. Soal wakil kan terserah presidennya, nggak bisa dia ini,” ujarnya.