IPOL.ID – Presiden Prabowo Subianto berjanji akan membetikan bantuan 1.000 ekor burung hantu untuk para petani di Majalengka, Jawa Barat. Burung hantu berguna dalam mengatasi serangan hama tikus yang selama ini selalu meresahkan hasil panen mereka.
Janji tersebut disampaikan Presiden saat menghadiri panen raya bersama petani dari 14 provinsi yang dipusatkan di Majalengka. Dalam kesempatan itu, Prabowo mendengarkan langsung keluhan para petani, termasuk permasalahan serius terkait hama tikus.
“Saya dapat laporan hama tikus yang sangat pelik masalahnya. Yang paling bagus sekarang katanya adalah burung hantu. Waduh, ini harga burung hantu naik dong kalau sekarang,” kata Prabowo di Majalengka, Senin (7/4/2025).
Prabowo lantas berkata bahwa ia bakal membeli burung hantu untuk petani di Majalengka. Ia bertanya berapa banyak kebutuhan burung hantu kepada para petani yang hadir dalam panen raya itu.
Ketua Umum Partai Gerindra itu lalu menyebut bahwa dirinya akan membeli 1.000 ekor burung hantu yang per ekornya dipatok Rp150 ribu. Dengan demikian, Prabowo harus menggelontorkan Rp150 juta untuk 1.000 ekor burung hantu.