Lokasi bekas Operasi Berantas Jaya itu, lanjut Munjirin, insyaAllah atas izin Pak Dirut Perumda Pasar Jaya di lokasi akan dijadikan taman.
“Mudah-mudahan pembangunan taman ini bisa berjalan cepat untuk kemudian agar para pekerja, pedagang dan pengunjung dapat menikmati pemandangan sekaligus menghirup udara segar disini,” ujar wali kota Jaktim.
Dikatakan Munjirin, untuk pembangunan taman akan dimulai secepatnya. Bahkan beberapa pohon sudah disiapkan di lokasi. Nantinya diasistensi dan dikonsep desainnya oleh Sudin Pertamanan Jaktim.
“Untuk anggaran dari Perumda Pasar Jaya.
dan Pak Dirut Pasar Jaya menyanggupi pembangunan selama dua mingguan dilakukan,” tukasnya.
Lebih jauh, terkait pemberantasan premanisme di wilayah Jakarta Timur, pihak Pemkot Jaktim terus bersinergi dengan aparat TNI dan Polri, dalam pelaksanaannya pada Operasi Berantas Jaya.
Terlebih secara rinci jumlah ormas di Jakarta Timur ini sudah ada di Kesbang Pol.
“Saya harapkan yang masih bisa didekatkan secara persuasif kita laksanakan dengan cara itu,” tegas Munjirin.