indoposonline.id – Juventus berhasil memangkas jarak dengan duo Milan yang kini memuncaki klasemen sementara Serie A 2020-2021. Kepastian itu didapat setelah Bianconeri meraih hasil maksimal saat menjamu Bologna. Bermain di Allians Stadium, Minggu (24/1), Juventus menutup laga dengan kemenangan 2-0. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan menunjukkan kematangannya dalam bermain.
Juventus mampu memecah kebuntuan saat laga memasuki menit ke-15. Tembakan spekulasi Arthur Cunha dari luar kotak penalti berbelok arah dan mengecoh Lukasz Skorupski karena membentur kaki Danilo Larangeira. Juventus nyaris menggandakan keunggulan pada menit ke-28 setelah Cristiano Ronaldo dan Dejan Kulusevski mendapat dua peluang emas beruntun.
Namun, Skorupski mampu mengantisipasi tembakan keduanya dan hanya menghasilkan sepak pojok. Empat menit berselang, Juventus kembali mendapat peluang emas lewat skema serangan balik. Sayangnya, Juan Cuadrado kurang tenang dalam melakukan eksekusi sehingga tembakannya melebar dari gawang Bologna.