Indoposonline.id – Meski baru sebulan diperbaiki,ruas jalan nasional Cikande-Rangkasbitung sudah rusak parah. Karena kondisi tersebut, proyek yang menjadi kewenangan Kementerian PUPR sepanjang 10 KM dari mulai Kelurahan Cijoro Lebak,Desa Cisalam,Nameng, Citeras hingga Desa Mekarsari, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten itu kerap memicu terjadinya kecelakan lalu lintas.
Bedasarkan pemantauan indoposonline.id, ruas jalan nasional Cikande-Rangkasbitung (Cirabit) kini mirip kubangan kerbau saat turunnya hujan, sehingga hal sangat membahayakan bagi pengendara,baik kendaraan roda dua maupun roda empat, karena sepanjang jalan dari Rangkasbitung hingga Cikande, kini kondisinya rusak parah dengan lubang jalan yang menganga dan diperparah minimnya Penerangan Jalan Umum (PJU) di ruas jalan tersebut.
Berdasarkan pengakuan warga, hampir setiap hari terjadi kecelakaan lalu lintas di ruas jalan utama dari Rangkasbitung-Jakarta tersebut,akibat terperosok kedalam lubang jalan.” Kalau kecelakaan hampir setiap hari terjadi,terutama di jembatan Tutul,” ujar Romli, warga Desa Suka Manah,Selasa (12/1/2020).