Kang Jeffman mengontrol langsung pelatihan tersebut, dan hal itu berdampak pada keharmonisan hubungan di antara peserta latih dari tiga negara. Mereka pun memiliki slogan 3 Negara 1 Nusantara.
“Di samping menyatukan tiga negara serumpun, pelatihan spiritual online ini juga menjadi media atau sarana mendekatkan diri kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena pelatihan-pelatihan yang diberikan tidak jarang yang berhubungan dengan ketauhidan. Dengan harapan semua peserta latih dapat memahami bahwa semua yang terjadi atas kuasa dan izin dari Allah SWT,” pungkas Kang Jeffman. (MSB)
Secara Daring, Kang Jeffman Berikan Pelatihan Spiritual Ribuan Orang dari Tiga Negara
