indoposonline.id – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali pekan ini dengan gemilang. Indeks sepanjang perdagangan Senin (1/2/2021), surplus 205,19 poin (3,5 persen) ke posisi 6.067,55. Itu sekaligus membalik keadaan setelah tujuh hari perdagangan intens di zona merah.
Sepanjang pekan lalu, Indeks sudah tereduksi delapan persen menjadi 5.862,35. Artinya, indeks masih butuh tambahan tenaga 4,5 persen untuk kembali menjejak ke posisi 6.307 poin. Apresiasi Indeks disebut-sebut menyusul peresmian PT Bank Syariah Indonesia (BRIS) oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.
Selain itu, Indeks sudah mengalami kelebihan aksi jual (oversold). Maklum, indeks terkoreksi tujuh hari beruntun pekan lalu. ”Hampir seluruh sektor menguat. Terutama saham-saham BUMN sektor mining, banking, dan konstruksi. Peresmian operasi Bank Syariah Indonesia (BRIS), SWF, dan data positif indeks manufacturing Indonesia menjadi sentimen positif,” tutur Analis Foster Asset Management Hans Mulyadi Irawan, di Jakarta, Senin (1/2/2021).