indoposonline.id – PT Dewata Freight International, Tbk (“Perseroan”) dengan PT Perusahaan Perdagangan Indonesia (Persero) selanjutnya disebut (“PPI”) menandatangani Nota Kesepahaman yang ditandatangani langsung oleh Bimada selaku Direktur Utama Perseroan dan Fasika Khareul Zaman sebagai Direktur Utama PT Perusahaan
Perdagangan Indonesia (Persero).
Penandatanganan Nota Kesepahaman ini dilakukan di kantor PPI dengan tetap berpedoman pada protokol kesehatan Covid-19. Penandatanganan Nota Kesepahaman ini dimaksudkan sebagai perwujudan rencana awal kerjasama antara Perseroan dan PPI. Dengan demikian diharapkan antara akan dapat saling bersinergi.
Hal itu guna memfasilitasi komunikasi, diskusi, saling memberikan informasi, melakukan kajian-kajian dan dijadikan sebagai pedoman perencanaan dan persiapan kerjasama. Serta membangun kemitraan strategis saling menguntungkan dalam bidang logistik terintegrasi melalui Pusat Logistik Berikat, Freight Forwarding, dan transport distribusi.
Sesuai dengan prinsip good corporate governance guna mendorong kerjasama yang dilakukan memiliki daya saing yang kuat, professional, transparan dan efisien.