Sayangnya, Nathan harus puas hanya berada di posisi runner-up nomor ganda. Berpasangan dengan Brendan Nicholas Hendrata, duet Merah-Putih ini harus mengakui keunggulan ganda gado-gado Amerika Serikat dan Singapura, Cameron Austin Chang/Matthew Johnstone 4-6 6-2 (8-10).
Hasil pekan ini, memberi tambahan 30 poin tunggal dan 13 poin ganda dan bakal melambungkan posisi Nathan Anthony Barki pada kisaran 190 dunia dengan total 148 poin dalam daftar peringkat ITF Junior, Senin (8/2/2021). ”Terima kasih atas dukungan terus-menerus dari keluarga dan pelatih, Michael Baroch. Terima kasih pula kepada Singapore Tennis Association (STA) yang telah memberi kesempatan untuk berkompetisi level ITF selama pandemi,” ujarnya. ”Dan terpenting, terima kasih kepada PP Pelti yang selama ini terus mendukung partisipasi saya di ajang internasional,” pungkasnya. (bas)